Lompat ke isi

Kultsum bin Iyadh al-Qusyairi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Kultsum bin Iyadh al-Qusyairi
Gubernur Damaskus
Penguasa monarkiHisyam bin Abdul Malik
Gubernur Ifriqiyah
Masa jabatan
741–741
Penguasa monarkiHisyam bin Abdul Malik
Informasi pribadi
Meninggal741
Bagdoura[1]
Hubungan
Orang tuaIyadh bin Wahuh
Karier militer
Pertempuran/perangPemberontakan Berber
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Kultsum bin Iyadh al-Qusyairi (bahasa Arab: كلثوم بن عياض القشيري; meninggal 741)[2] adalah seorang jenderal Arab dan gubernur pada masa Kekhalifahan Umayyah.

Silsilah

Kultsum berasal dari suku Bani Qusyair turunan dari suku Bani Amir bin Sha'sha'ah.[3] Silsilahnya adalah Kultsum bin Iyadh bin Wahuh bin Qais bin al-A'war bin Qusyair bin Ka'ab bin Rabi'ah bin Amir bin Sha'sha'ah al-Qusyairi.[4]

Kakek Kultsum, Wahuh, mempunyai saudara yang bernama Jayyasy bin Qais yang merupakan prajurit dalam Pertempuran Yarmuk. Ia berhasil membunuh 1.000 orang pasukan Kristen dan kakinya dipotong dalam pertempuran.[5]

Ia mempunyai saudara yang bernama Bisyr dan darinya Kultsum mempunyai keponakan yang bernama Balj bin Bisyr bin Iyadh yang merupakan gubernur Al-Andalus.[5]

Biografi

Kultsum merupakan kelompok tabi'in tingkatan keempat (atau ketiga) dari penduduk Syam. Ia digambarkan bermartabat, mulia, serta fasih dalam berpidato dan berkhotbah.[6] Ibnu Khallikan meriwayatkan dalam karyanya Wafayat al-A'yan dari An-Nasab karya Ibnul Kalbi bahwa Kultsum pertama kali disebutkan sebagai orang yang mencambuk Ali bin Abdullah bin Abbas.[7]

Pada masa Khalifah Hisyam bin Abdul Malik (berkuasa 724–743), Kultsum diangkat sebagai gubernur Damaskus pada waktu yang tidak diketahui.[4] Pada tahun 123 H (741 M), Hisyam mengangkatnya sebagai gubernur Ifriqiyah setelah gubernur sebelumnya, Ubaidillah bin Al-Habhab, dipecat karena kegagalannya dalam menumpas Pemberontakan Berber.[2][8] Kultsum berangkat ke Ifriqiyah dengan 30.000 pasukan serta didampingi oleh keponakannya, Balj bin Bisyr.[9] Ia juga didampingi oleh tokoh terkemuka lainnya seperti Tsa'labah bin Salamah Al-Amili dan Ash-Shumail bin Hatim.[9][10]

Peta yang menunjukkan lokasi Pertempuran Bagdoura dan jarak pelarian Balj bersama pasukan yang tersisa dari Bagdoura ke Ceuta

Kultsum dan pasukannya kemudian berhadapan dengan pemberontak Berber[1] di Pertempuran Bagdoura yang terjadi pada tahun 741.[11] Pertempuran tersebut terjadi di tepi Sungai Sebou tepatnya kota Bagdoura di Maroko.[1] Pertempuran kemudian berakhir dengan kekalahan pasukan Umayyah dan terbunuhnya Kultsum.[12][13] Ia terbunuh bersama dengan pemimpin pasukan lainnya seperti Habib bin Abi Ubaidah; Yazid bin Sa'id, putra Sa'id bin Amr al-Harasyi; dan Muhammad bin Ubaidillah al-Azdi.[14] Balj, yang selamat dari pertempuran, kemudian membawa pasukan yang tersisa ke Ceuta.[15] Kedudukan Kultsum sebagai gubernur Ifriqiyah kemudian digantikan oleh Hanzhalah bin Shafwan al-Kalbi.[16]

Referensi

  1. ^ a b c "Kitab Ta'rif bil Amakin Al-Waridat fi Al-Bidayah wan Nihayah oleh Ibnu Katsir - Bagdoura - Al-Maktaba al-Shamela". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 343. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-30. Diakses tanggal 2023-05-30. 
  2. ^ a b Khairuddin Az-Zarkali. "Kitab Al-A'lam Az-Zarkali - Kultsum bin Iyadh - Al-Maktaba al-Shamela". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 231. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-21. Diakses tanggal 2023-05-21. 
  3. ^ Ibnu Hazm. "Jamharah Ansab Al-Arab - jilid 1". lib.eshia.ir (dalam bahasa Arab). hlm. 289. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-29. Diakses tanggal 2023-06-29. 
  4. ^ a b Ibnu Manzhur. "Kitab Mukhtashar Tarikh Dimasyq - Kultsum bin Iyadh bin Wahuh - Al-Maktaba al-Shamela". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 206. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-12-11. Diakses tanggal 2023-05-19. 
  5. ^ a b Ibnu Hazm. "Jamharah Ansab Al-Arab - jilid 1". lib.eshia.ir (dalam bahasa Arab). hlm. 290. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-29. Diakses tanggal 2023-05-28. 
  6. ^ Sibth Ibnu al-Jauzi. "Kitab Mir'ah az-Zaman fi Tawarikh al-A'yan - Kultsum bin Iyadh - Al-Maktaba al-Shamela". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 188. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-30. Diakses tanggal 2023-05-30. 
  7. ^ Ibnu Khallikan. "Kitab Wafayat al-A'yan - Ali bin Abdullah bin al-Abbas - Al-Maktaba al-Shamela". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 276. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2024-01-18. Diakses tanggal 2024-01-18. 
  8. ^ Khairuddin Az-Zarkali. "Al-A'lam Az-Zarkali - jilid 4 - Ibnu Al-Habhab". lib.eshia.ir (dalam bahasa Arab). hlm. 192. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-29. Diakses tanggal 2023-06-29. 
  9. ^ a b Prof. Dr. Raghib As-Sirjani (2013). Bangkit dan Runtuhnya Andalusia (Bukel). Pustaka Al-Kautsar. hlm. 135. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-29. Diakses tanggal 2023-05-29. 
  10. ^ Ibnu al-Abbar. "Kitab Al-Hullah as-Siyara' - Al-Mi'ah ats-Tsaniyah - Al-Maktaba al-Shamela". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 67. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-03. Diakses tanggal 2023-06-05. 
  11. ^ Fedrian Hasmand. Kronologi Sejarah Islam dan Dunia (571 M S/D 2016) (Bukel). Pustaka Al-Kautsar. hlm. 38. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-29. Diakses tanggal 2023-06-02. 
  12. ^ Kelompok Penulis. "Kitab Musawa'ah Safir lil Tarikh al-Islami - Kultsum bin Iyadh al-Qusyairi - Al-Maktaba al-Shamela". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 88. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-15. Diakses tanggal 2023-05-30. 
  13. ^ Willem Brownstok, Stanford Mc Krause, Yuri Galbinst. Islam: Dari Invasi Mongol ke Penaklukan Muslim di India (Bukel). Cambridge Stanford Books. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-29. Diakses tanggal 2023-05-31. 
  14. ^ Ibnu Manzhur. "Kitab Mukhtashar Tarikh Dimasyq - Kultsum bin Iyadh bin Wahuh - Al-Maktaba al-Shamela". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 208. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-28. Diakses tanggal 2023-05-28. 
  15. ^ Prof. Dr. Raghib As-Sirjani 2013, hlm. 136.
  16. ^ Syaikh Al-Baladzuri (2015). Futuhul Buldan: Penaklukan Negeri-negeri dari Fathu Makkah Sampai Negeri Sind (Bukel). Pustaka Al-Kautsar. hlm. 331. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-28. Diakses tanggal 2023-05-28.